Thursday, 21 April 2016

Cara Menambahkan Info Hak Cipta Secara Langsung Melalui Kamera

Berikut ini tips singkat cara menempelkan informasi hak cipta (copyright information) ke dalam setiap foto yang dihasilkan kameramu. Pada intinya, lewat cara ini data EXIF foto bukan  hanya memuat informasi setting kamera dan lensa saja, namun juga informasi siapa fotografernya. Dengan cara ini, setiap foto yang keluar dari kamera seolah-olah diberi stempel hak cipta fotografer.

canon-informasi-hak-cipta

Cara penambahan informasi hak cipta bervariasi dari satu merek ke merek kamera yang lain, untuk itu saya kasih contoh dua merek utama: Canon dan Nikon. Saya juga tidak menjamin semua kamera memberi fasilitas ini.
Sebagai contoh, di kamera mirrorless Sony saya tidak tersedia opsi untuk menambah copyright info. Tapi jangan kuatir.  Kalau kamera tidak memberi opsi penambahan informasi hak cipta, kita bisa menambahkannya saat mengimpor foto ke komputer.
Oke, langsung saja�

Menambah informasi hak cipta di kamera DSLR Nikon

Masuk ke Setup Menu (gambar kunci inggris) lalu pilih Copyright Information >> Artist >> Ketik Nama >> Jangan lupa centang di pilihan Attach copyright information >> Done.
Secara garis besar, deretan gambar di bawah ini menjelaskan langkah di atas:

Copyright hak cipta exif foto kamera nikon

Menambah informasi hak cipta di kamera DSLR Canon

Masuk ke Setup Menu 4, pilih Copyright Information >> lalu pilih Enter author�s name >> ketik nama kamu.
Lihat gambar di bawah ini untuk contoh pengisian:
Copyright hak cipta exif foto kamera canon
Selamat mencoba.

No comments:
Write komentar

Games

Top 20 FPS Games for Android and Ios

Labels