Cara Mengatasi Ponsel Android Samsung Sering Restart Sendiri :
Cara Mengatasi Ponsel Android Samsung Sering Restart Sendiri :
|
Selamat siang...
Setelah sekian lama sibuk dengan berbagai aktifitas di dunia nyata, akhirnya saya bisa kembali lagi untuk sobat mbah goblog sekalian dalam artikel kali ini mengenai Cara Mengatasi Smartphone Android Samsung Sering Restart Sendiri. Masalah Android restart sendiri memang sering dialami pada para pengguna smartphone Android tak terkecuali pada brand sekelas Samsung, namun, sebelum membahas lebih lanjut mbah goblog akan memberi sedikit informasi mengenai beberapa faktor penyebab ponsel android sering restart sendiri. Simak ulasan mbah goblog berikut ini :
Factor Penyebab Ponsel Android Samsung Restart Sendiri.
1. Ponsel Terlalu Panas
Penyebab ponsel yang panas pada Android kebanyakan disebabkan karena ponsel menjalankan begitu banyak aplikasi sehingga menyebabkan CPU panas. Biasanya hal yang memicu terjadinya panas pada ponsel Samsung Android bisa disebabkan oleh banyak aplikasi yang bekerja dibelakang layar dan juga sinkronasi akun yang begitu banyak dari social media.
2. Auto update yang tidak kompatible
Android memiliki sistem otomatis dalam update untuk aplikasi, game dan firmware secara berkala. Jika ponsel Samsung sobat sudah terupdate untuk aplikasi Gmail, Google Play Store, Samsung Push Service, Samsung Account. Tetapi masih sering mengalami restart sendiri, maka ada baiknya sobat coba untuk menghapus update dari aplikasi tersebut, karena jika versi Android yang sobat gunakan tidak kompatibel dengan update pada aplikasi tersebut bisa jadi itu penyebabnya.
3. Banyaknya file sampah yang tidak dibersihkan
Setiap aplikasi yang terpasang pada ponsel Android selalu memiliki file sampah atau biasa disebut cache yang tertinggal pada ponsel, sehingga dapat menyebabkan kinerja pada memory RAM terbebani.
4.Terlalu banyak menginstall aplikasi. Terlalu banyak menginstall aplikasi yang tidak terpakai juga merupakan suatu penyebab Samsung Android restart sendiri. Karena dengan banyak aplikasi yang sobat install, perlu sobat ketahui aplikasi tersebut aman digunakan atau tidak, dalam artian kompatibel atau tidak dengan versi Android sobat serta ponsel sobat sudah diberi pelindung antivirus atau belum.
5. Terjadi kerusakan pada memory microSD. Penyimpanan yang tersedia di Samsung Android ada dua yaitu ruang penyimpanan ponsel atau internal memory dan ruang penyimpanan eksternal atau memory microSD. Apabila terjadi kerusakana pada memory microSD hal tersebut juga bisa menyebabkan ponsel Samsung Android sobat bermasalah.
Baca juga :
- Cara Mudah Root Semua Type Android Tanpa PC
- GTA - Grand Theft Auto V Apk+OBB Data Free Download
- Cara Mengatasi Android Lemot Tanpa Aplikasi
- Download Dream League Soccer 2016 Mod Apk + Data / Unlimited Gold
- Cara Mudah Root Semua Type Android Tanpa PC
- GTA - Grand Theft Auto V Apk+OBB Data Free Download
- Cara Mengatasi Android Lemot Tanpa Aplikasi
- Download Dream League Soccer 2016 Mod Apk + Data / Unlimited Gold
Cara Mengatasi Ponsel Android Samsung Sering Restart Sendiri :
1. Cek CPU. Untuk mengatasi CPU yang panas pada ponsel sobat bisa Download aplikasi CPU Adjuster yang tersedia pada Google Play Store. Aplikasi ini berguna untuk mengatur suhu panas pada ponsel Samsung Android sobat, dan juga jangan lupa untuk selalu menutup setiap aplikasi yang dijalankan.
2. Hapus update. Untuk mengatasi penyebab pada auto update yang tidak kompatible pada Android, sobat perlu menghapus update, dengan cara berikut :
- Buka menu Pengaturan atau Setting
- Buka menu Aplikasi Manager
- Pilih aplikasi berikut untuk hapus update (Google+, Gmail, Google Play Store, Samsung Account, Samsung Push Service)
- Hapus update dari aplikasi tersebut
3. Membersikan file sampah atau cache. Adapun cara membersihkan file sampah atau cache bisa sobat lakukan dengan cara seperti di bawah ini :
- Membuka Pengaturan atau Setting
- Buka satu persatu aplikasi dan bersihkan file sampah atau cache
- Namun jika sobat ingin benar-benar membersihkan secara keseluruhan dan ponsel Samsung Android sobat menjadi seperti baru sobat bisa melakukan format ke pengaturan pabrik dengan cara berikut.
- Buka menu Pengaturan atau Setting
- Pilih Backup dan Reset
- Pilih Kembalikan Ke Pengaturan Pabrik
- Proses ini akan menghapus semua data pada ponsel Samsung Android sobat
4. Hapus aplikasi yang tidak terpakai. Cara untuk menghapus aplikasi yang tidak terpakai dengan cara berikut :
- Buka menu Pengaturan atau Setting
- Pilih Aplikasi Manager
- Pilih "Semua" atau "All" pada menu aplikasi manager
- Pilih aplikasi yang sobat ingin hapus
- Bila sobat tidak ingin repot untuk menghapus satu demi satu aplikasi, sobat bisa melakukan langkah format seperti pada langkah ke 3
5. Format SD Card.
Jika SD Card bermasalah, seperti file pada SD Card tidak terbaca. Sobat bisa melakukan format terlebih dahulu dengan cara berikut :
- Pilih menu Pengaturan atau Setting
- Pilih menu Sistem dan pilih "Penyimpanan" atau "Storage"
- Geser kebagian bawah dan pilih "Format kartu SD"
Jika SD Card sobat sudah diformat tetapi masih tidak terbaca, sebaiknya di ganti dengan yang baru. Karena kerusakan pada SD Card bisa menyebabkan masalah pada Android.
Beberapa cara diatas kemungkinan tidak bisa di terapkan pada setiap ponsel android, karena ponsel Android Samsung memiliki type yang berbeda, sehingga cara mengatasinya pun juga tidak sama, tetapi sobat bisa mencoba beberapa alternatif diatas yang mungkin bisa diterapkan pada ponsel android sobat.
Oke, sekian dulu artikel dari mbah goblog kali ini dan semoga bisa menjadikan manfaat buat sobat mbah goblog sekalian.
No comments:
Write komentar